Kamis, 18 Juni 2015

MANUSIA SEBAGAI MAKHLUK SOSIAL DAN MAKHLUK EKONOMI YANG BERMORAL

MANUSIA SEBAGAI MAKHLUK SOSIAL DAN MAKHLUK EKONOMI YANG BERMORAL

   A.     Pengertian ekonomi
    Kata “ekonomi” berasal dari bahasa yunani “oikos” yang artinya rumah tangga dan “nomos” yang       artinya aturan. Berarti oikonomos adalah aturan rumah tangga (arti sempit). Sedangkan secara             luasnya, ekonomi adalah semua kegiatan manusia dalam usahanya untuk memenuhi kebutuhan           yang tidak terbatas dengan memanfaatkan sumber daya yang terbatas.

   B.     Manusia sebagai makhluk social (Homo Socialis)
   Artinya bahwa kita sebagai manusia akan selalu membutuhkan orang lain.

   C.     Manusia sebagai makhluk ekonomi (Homo Economicus)
   Artinya bahwa kita sebagai manusia akan selalu berusaha untuk memenuhi kebutuhan hidup.

   D.     Pengertian sumber daya
   Sumber daya adalah segala sesuatu yang dapat dimanfaatkan oleh manusia untuk mencapai atau          memenuhi kebutuhan hidupnya. Sumber daya terdiri dari :
   1)      Sumber daya alam (SDA/Natural resource) contohnya air, matahari, batu bara, minyak bumi,               batu emas, bijih besi, tumbuhan dan lain-lain.
   2)      Sumber daya manusia (SDM/Huma resource) contohnya tenaga yang terampil.
   3)      Sumber daya modal (capital resource) contohnya uang.

   E.      Manusia sebagai makhluk sosial dan makhluk ekonomi yang bermoral

   Artinya bahwa setiap manusia dalam usaha memenuhi kebutuhan hidupnya harus bisa memikirkan      nasib orang lain. Contohnya, seorang pedagang kain akan berjualan ke pasar kemudian dia naik          angkutan umum dan memberkan ongkos pada supir angkot tersebut.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar